Pesawaran, M-TJEK NEWS, Genderang kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 sudah bergulir. Diketahui para Calon Kepala Daerah (Cakada) telah resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

Tak terkecuali di Kabupaten Pesawaran, gelaran Pilkada di Kabupaten berjuluk Andan Jejama ini diikuti oleh dua kandidat Cakada. Keduanya mulai bergerilya menarik simpati rakyat.

Pasangan Nanda Indira dan Antonius Muhammad Ali, resmi mendaftar di KPU Pesawaran pada Rabu (28/8/2024) lalu. Pasangan ini didukung oleh 11 Partai Politik (Parpol) dan menamakan diri menjadi Koalisi Untuk Rakyat (KUR).

Partai Pengusung Nanda Indira dan Antonius diantarnya, PDIP, PKS, Partai NasDem, Partai Gerindra, PKB, PAN, Partai Perindo, Hanura, PBB, Garuda dan PKN.

Sementara pasangan berikutnya ialah, H. Aries Sandi Dharma Putra, S.H.,M.H., dan Supriyanto, mereka juga telah resmi mendaftar di KPU Pesawaran pada, Rabu (28/8/2024) lalu.

Diketahui, dalam kontestasi tersebut pasangan Aries-Supriyanto diusung oleh 7 partai politik yakni Partai Demokrat, Golkar, PPP, Partai Buruh, Partai Gelora, Partai Ummat dan PSI.

Pada tanggal 27 November mendatang salah satu dari kedua pasangan tersebut dipastikan akan terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesawaran periode 2024-2029.

Tampuk kepimpinan Bumi Andan Jejema, bakal dipimpin salah satu dari kedua pasangan Cakada sampai 5 tahun kedepan.

Ketua KPU Kabupaten Pesawaran, Yanto Putro Sugino menyebut, setelah memenuhi semua persyaratan kedua pasangan Cakada akan ditetapkan pada Minggu 22 September mendatang.

Tahapan selanjutnya adalah pelaksanaan kampanye. Waktu kampanye sendiri akan dilaksanakan selama dua bulan, dimulai sejak 25 September 2024 hingga 23 November 2024. Sementara masa tenang, diperkirakan pada tanggal 24 sampai 26 November 2024, setelah itu pada tanggal 27 November 2024 masyarakat Kabupaten Pesawaran akan memberikan hak pilihnya.

Namun, walaupun masa kampanye baru akan dimulai dua pekan kedepan, suhu politik pada awal September ini, belakangan semakin menghangat.

Kedua pasangan Cakada, mulai bergerilya memanjakan masyarakat dengan menyuguhkan berbagai kegiatan serta menyuarakan visi-misinya untuk menarik simpati rakyat.

Dengan demikian, masyarakat Pesawaran dalam beberapa pekan kedepan mulai mengenal bagaimana karakter seorang pemimpinnya, dalam menyampaikan cara pandang, atau penyelesaian sebuah masalah.

Hasil penulusuran wartawan M-TJEK NEWS dilapangan, sementara ini, Publik Kabupaten Pesawaran menilai bagaimana H. Aries Sandi Dharma Putra, S.H., M.H., semasa menjabat sebagai Bupati periode 2010-2015.

Dari beberapa sumber yang dimintai keterangan dilapangan, mengungkapkan saat Aries Sandi menjabat dinilai dapat mencari solusi keluhan-keluhan rakyatnya, seperti hal-hal yang sifatnya krusial dibidang Pembangunan, Pendidikan, Ekonomi, Kesehatan, maupun Pertanian.

Sehingga, kemudian di era kepemimpinan pria yang akrab sapa Adin ini, masyarakat menyebutnya dengan sebutan Bapak Pembangunan Pesawaran. 

Namun, tidak dipungkiri setiap Cakada tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, tergantung dari sudut mana masyarakat memandangnya.

Layak dinantikan bagaimana pemikiran-pemikiran para kandidat kedua pasangan Cakada Kabupaten Pesawaran ini dalam memajukan Pesawaran lebih baik dan tentunya dapat meningkatkan kesejahteraan rakyatnya.

Sementara, Supriyanto Calon Wakil Bupati (Cawabup) Pesawaran Pasangan dari Aries Sandi, yang berhasil ditemui dan diwawancarai oleh wartawan M-TJEK NEWS, pihaknya mengaku, akan mensejahterakan petani jika terpilih pada 27 November 2024 mendatang.

Supriyanto mengaku prihatin dengan nasib petani di Kabupaten Pesawaran, pasalnya menurut dia ada beberapa problem yang dihadapi petani saat ini. Seperti kurangnya pendistribusian pupuk subsidi, harga jual hasil pertanian yang sangat rendah, dan juga belum lagi masalah panen petani yang tidak sesuai.

” Dengan realita seperti ini, tentu akan menjadi perhatian bagi saya, untuk meningkatkan kemakmuran hidup petani Pesawaran,” Jelas Supriyanto Kepada Wartawan M-TJEK NEWS, Selasa (10/9/2024).

Mantan Anggota DPRD Kabupaten Pesawaran Periode 2014- 2019 ini meyakini bahwa masyarakat Kabupaten Pesawaran saat ini akan bijak dalam memilih seorang pemimpin. Pihaknya juga akan berkomitmen menjadikan Pesawaran lebih baik lagi.

“ Jika kami diberi amanah oleh masyarakat Pesawaran sebagai Bupati dan Wakil Bupati nanti. Pak Aries Sandi dan saya tentu akan mengerahkan seluruh jiwa raga kami untuk Kabupaten Pesawaran. Menjadikan Kabupaten Pesawaran lebih baik lagi, labih maju, dan lebih sejahtera,” Tegasnya. (Zainal).